Danramil 410-01/Panjang Hadiri Silaturahmi Perguruan Pencak Silat Pejuang Siliwangi

Header Menu

Danramil 410-01/Panjang Hadiri Silaturahmi Perguruan Pencak Silat Pejuang Siliwangi

wartapalapa
Minggu, 03 Oktober 2021

  


Warta-palapa.com, Bandarlampung

Danramil 410-01/Panjang Kodim 0410/KBL Mayor Kav Perri Pujarama SH, hadiri acara silaturahmi perguruan Pencak Silat Pejuang Siliwangi di Kampung Kecapi Campang Jaya, Sukabumi, Kota Bandarlampung, Sabtu (02/10/2021)


Kegiatan dihadiri juga oleh para sesepuh, guru silat, dan para ketua paguyuban silat dari TTKDH, Badak Banten dan para pendekar silat dari beberapa paguron yang ada di wilayah Kota Bandarlampung. 


Pada kesempatan itu, Danramil Panjang, Mayor Perri Pujarama melalui sambutanya menyampaikan tentang perjuangan bangsa yang dicapai dalam mencapai kemerdekaan tidak serta merta diraih oleh peran Angkatan bersenjata pada saat itu. Melainkan turut andil besar didalamnya peran para laskar, partisan, rakyat jelata, petani, nelayan, guru ngaji dan pedagang. 


"Salah satunya adalah para pendekar Silat yang ada di daerah-daerah. Mereka berjuang dari kampung ke kampung bergabung dengan TRI, BKR, Tentara Pelopor dan pada akhirnya dengan TNI menjadi kurier, agen intelejen, dan milisi untuk berjuang bersama-sama melawan penjajah dengan bela diri bersenjatakan tangan kosong, golok, dan bambu runcing. Oleh karenanya saya merasa bangga dan terhormat bisa berada ditengah-tengah para pendekar silat yang merupakan pejuang sejati," kata Danramil.


Saat ini, lanjut Danramil konteks perjuangan kita bukan lagi mengangkat senjata dan merebut kemerdekaan. 


"Namun mengisi kemerdekaan yang sudah diperjuangkan leluhur kita sesuai dengan bidang masing-masing," terangnya. 


Menurutnya, dengan tetap melestarikan seni beladiri pencak silat sebagai wujud menanamkan nilai-nilai luhur Pejuang Siliwangi yang silih asah, silih asuh, silih asih dan Siliwangi kepada para murid perguruan dan juga partisan merupakan bagian dari mengisi kemerdekaan itu sendiri. 

 


" Dengan keterampilan yang dimiliki para pendekar dapat turut menjaga kondusifitas wilayah dengan terus bekerja sama dengan aparatur kewilayahan yang ada. Karena prinsipnya mewujudkan wilayah aman dan kondusif merupakan kewajiban seluruh warga negara dimanapun berada," pungkas Danramil.


Sementara Hi. Amin, dengan sapaan abah amin selaku ketua DP PD Paguron Pencak Silat Pejuang Siliwangi Kota Bandarlampung mengaku senang dan terhormat atas kehadiran Danramil 410-01/Panjang guna memberikan semangat persatuan bagi para pendekar silat yang ada di Kota Bandarlampung.


"Kegiatan ini merupakan sarana silaturahmi dan tukar fikiran agar kami selalu bisa memberikan kontribusi untuk negara dalam bidang pelestarian budaya dan seni beladiri bangsa yaitu pencak silat," ujarnya.


Hadir dalam kegiatan antara lain, Rahmat S.Ag., MM, Lurah Campang Jaya, Raden Abdulah Hartawan Ketua DP Provinsi Lampung, Paguron Pencak Silat Pejuang Siliwangi Provinsi Lampung (Keturunan dari Ama Raden Puradiredja - pendiri Pejuang Siliwangi), Ketua Badak Banten (Jamaludin Wijaya), Ketua TTKDH Panjang (Djamaludin), Babinsa dan Bhabinkamtibmas Campang Jaya. (Pendim 0410/Kbl)