Wisuda Qur'an Global Surya Islamic School Berlangsung Penuh Haru

Header Menu

Wisuda Qur'an Global Surya Islamic School Berlangsung Penuh Haru

wartapalapa
Sabtu, 23 April 2022

  


Warta-palapa.com, Bandarlampung 

Global Surya Islamic School (GSIS) menggelar salah satu agenda kegiatan tahunan yang sangat memorable bagi sekolah dan orangtua, yaitu Wisuda Qur’an dan Tabliqh Akbar. Kegiatan tersebut bertempat di Graha Surya, Jalan St. Djamil No. 1, Gedung Meneng, Rajabasa, Kota Bandarlampung, Sabtu (23/04/2022).


Ketua panitia Kegiatan, Asefi, S.Pdi, mengatakan "kegiatan wisuda Qur'an ini perdana dilakukan dan akan menjadi kegiatan rutin tahunan. Semula kegiatan ini masuk dalam kegiatan Quality Assurance Report, kini terpisah menjadi Wisuda Qur'an."


“Ini dilakukan karena memang kajian Al Qur'an menjadi bagian penting untuk dilaporkan secara langsung kepada Orangtua Siswa melalui uji publik dan juga di hadapan tokoh Masyarakat serta pimpinan GSIS dan Yayasan Taraka Surya yang menaungi GSIS,” katanya.


Asefi menambahkan, kegiatan Wisuda Qur'an hari ini di ikuti oleh 88 Siswa GSIS dan didampingi oleh kedua Orangtua atau walinya dengan protap covid-19 ketat.


“Jumlah peserta yang di Wisuda Qur'an sebanyak 88 siswa terdiri dari TK 4 siswa, SD 42 siswa, SMP 36 siswa dan SMA 6 siswa,” tuturnya.


Kegiatan ini dibuka oleh laporan ketua Panitia dan dilanjutkan oleh sambutan ketua yayasan Taraka Surya yang menaungi GSIS, Dr. H. Andi Surya.


Dalam Sambutannya, Ketua Yayasan Taraka Surya, Dr. Andi Surya menyampaikan terima kasih kepada Koordinator GSIS, Dr. Hj. Armalia Reny Madrie AS.,S.P.,MM, segenap pimpinan dan dewan Guru serta dorongan dari orang tua, sehingga Anak-anak siswa Global Surya Islamic School bisa hafiz Qur'an dan dapat diwisuda bersama di bulan Ramadhan Tahun ini.

 


“Ucapan terima kasih saya sampaikan kepada Koordinator Global Surya Islamic School, Ibu Dr. Hj. Armalia Reny Madrie. AS, S.P.,MM, Tim Penjamin Mutu (TPM) GSIS, Kepala Sekolah dan para dewan Guru yang telah bekerja demikian maksimal sehingga kegiatan Wisuda Qur'an hari ini berjalan dengan sukses, tentunya tidak mengesampingkan dorongan serta bimbingan dari Bapak dan Ibu orang tua agar putra-putrinya bisa Hafiz Qur'an dan diwisuda hari ini,” Ujarnya.  


Lebih lanjut, Dr. H. Andi Surya berpesan kepada pimpinan dan dewan Guru GSIS untuk menjadikan kegiatan Hafiz Qur'an ini sebagai kegiatan rutin dan icon sekolah.


"Program kegiatan Tahfiz Qur'an ini menjadi kegiatan rutin sekolah Global Surya sesuai dengan tagline Global Surya Islamic School, Nurturing Future Leaders with Islamic Philosophy," lanjutnya.


Orang tua dari siswa yang di wisuda Qur'an hari ini, Holdin dan Eva mengaku sangat beruntung anaknya bersekolah di GSIS. 


"Tidak salah kami menitipkan anak kami sekolah di Global Surya, selain mendapat pelajaran akademik, rupanya anak kami dibekali ilmu keagamaan hingga hafiz Qur'an dan diwisuda hari ini" ungkapnya.


Kegiatan Wisuda Qur'an GSIS, di lanjutkan dengan Tabligh Akbar yang di isi oleh pengasuh pondok pesantren Darul El Fatih, KH. Rahmat Hidayat, S.Hi dan ditutup dengan sesi foto bersama. (Marli/Rls)