Polisi Tabrak Gardu PLN dan Gazebo, 1 Tewas Ditempat 2 Wanita Selamat

Polisi Tabrak Gardu PLN dan Gazebo, 1 Tewas Ditempat 2 Wanita Selamat

wartapalapa
Minggu, 04 Januari 2026

  


Warta-palapa.com, Bandarlampung 

Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Pagar Alam Kelurahan Gunung Agung Langkapura pada Minggu (04/01/2025). Kendaraan tersebut menabrak gardu listrik dan gasebo tempat cucian kendaraan Gaharu hingga ringsek dan menewaskan 1 penumpang.


Mobil Inova Nomor Polisi BE 1281 IP  yang dikendarai anggota Polri itu mengalami rusak parah pada bagian depan dan kiri.


Informasi yang didapat anggota Pori itu bernama Bripda Helmi Afriansyah saat itu  berkendara bersama rekannya Bripda Wayan Dewa dan Dua Orang wanita lainnya yakni Putri dan Lia.


Informasi yang dihimpun kecelakaan terjadi pada pukul 04.00 WIB.


Menurut warga posisi Mobil yang dikendarai oleh korban melaju dengan kecepatan tinggi dan tiba-tiba menabrak tiang listrik serta Gazebo milik pengusaha cucian mobil.


Korban lalu di larikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan. Diketahui Bripda Helmi Afriansyah meninggal di tempat kejadian akibat luka yang cukup parah di bagian kepala. 


Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari Polresta Bandarlampung maupun Polda Lampung. (Mrl)